-
Pekerjaan di Belanda Ketika Menemani Istri
Pekerjaan yang pernah dicoba ketika menemani pasangan kuliah di Belanda. Sudah tiga tahun berlalu ketika Arif ikut ke Belanda 2 bulan setelah kedatangan saya di Belanda. Dia berjanji untuk mendukung saya. Apapun yang terjadi. Ia tiba di Bandara Schipol pada tanggal 16 Oktober 2017. Saya menjemputnya di Schipol menggunakan baju warna kuning. Eh ternyata dia juga pakai jaket warna kuning. Kami sehati ternyata. 🙂 Tiba di Belanda Ketibaannya di Belanda merupakan hal yang paling saya tunggu. Biasanya kedinginan sendirian, eh sekarang udah berduaan. Haha. Ups, bukan itu intinya. Ketika dia tiba di Belanda, kami sempat bingung. Apa yang akan Arif lakukan selama di Belanda? Dia sudah melepaskan pekerjaannya demi menyusul…