-
Selamat menggenap, bro..
Selamat Menggenap, Bro.. Selamat mempersiapkan diri untuk menggenap. Menjadi genap merupakan anugerah atau bahkan bisa jadi musibah. Ketika dua insan disatukan dalam janji suci pernikahan, ada banyak hal yang menunggu di depan. Entah jalanan yang penuh dengan onak duri. Atau mungkin jalanan yang bertabur emas permata. Pilihannya ada di tangan kalian berdua. Usia pernikahan akan terus diuji oleh hal-hal yang kadang di luar nalar. Bahkan ada yang diuji dengan kematian. Namun bukankah pada dasarnya semua manusia akan kembali kepadaNya? Maka jadikanlah ini pernikahan yang penuh berkah. Karena kita tak pernah tahu kapan jiwa dan raga akan berpisah. Saran dari Seorang Pembelajar Saranku, yang sedang menikmati masa pernikahan, selalu ucapkan kata…