2012

  • 2012,  indonesia,  Opinion

    Kisah Cinta Habibie dan Ainun

    Masa lalu saya adalah milik saya,masa lalu kamu adalah milik kamu,tapi masa depan adalah milik kita –Bacharudin Jusuf Habibie (BJ. Habibie) Ah, hidup ini indah ketika kita bertemu dengan pasangan hidup kita. Seseorang yang akan menemani kita, baik dalam suka maupun duka.  Ini adalah kisah perjalanan cinta seorang Presiden ke 3 Republik Indonesia, BJ Habibie. Beliau yang lahir di Pare-pare puluhan tahun silam, memiliki tekad yang kuat sebagai seorang insinyur pesawat terbang. Ibundanya pergi meninggalkan Pare-pare dan berbisnis di Bandung. Habibie kecil ikut diboyong oleh ibunya kesana.  Masa kecilnya yang sederhana digambarkan unik dalam film ini. Ia bermusuhan dengan seorang perempuan, Ainun namanya. Kulitnya hitam manis, karena itu Rudi (panggilan…

  • 2012,  coral reef,  culture,  global warming,  laut,  Opinion,  perubahan iklim

    Dampak Perubahan Iklim di Sekitar Kita

    Sering mendengar tentang Global Warming atau Climate Change? Jangan cuma asal tahu kata tersebut, tapi coba pahami pengertiannya dan melakukan pencegahan terhadap hal-hal tersebut.Selamatkan bumi dari sekarang, mulai dari diri sendiri! Apa sajakah penyebab perubahan iklim? Perubahan iklim terjadi akibat adanya peningkatan gas rumah kaca. Gas rumah kaca (greenhouse effect) merupakan suatu keadaan yang timbul akibat semakin banyaknya gas yang dibuang ke lapisan atmosfir kita yang memiliki sifat penyerap panas yang ada, baik yang berasal dari pancaran sinar matahari maupun panas yang ditimbulkan akibat dari pendinginan bumi, radiasi solar dan radiasi panas tersebut kemudian dipancarkan kembali ke permukaan bumi. Kegiatan manusia bisa menjadi kontribusi peningkatan gas rumah kaca (terbesar dalm…

  • 2012,  atrasina adlina,  makassar,  polygon,  sepeda,  unhas

    Alasan Kenapa Harus Bersepeda Setiap Hari

    “kamu gag capek naik sepeda dari rumah sampe kampus?”  “banyak debu, nanti gampang sakit!” “ih, tahanmu deh kena sinar matahari, nanti tambah ma’lotong ko!” atau beragam pertanyaan lainnya ketika saya mulai bertekad untuk membeli sebuah sepeda pada awal tahun 2010. Sebuah sepeda hijau dengan merk Polygon. Kali itu, Tante Inti memberikannya sebagai hadiah ulang tahun ke 19. Senang sekali, setelah sekian tahun tak bersepeda di Bogor, di kota ini saya diberikan kesempatan untuk menjadi seorang biker! 😀  Setiap hari, saya menggayuh sepeda dari rumah tante Elmi di Perum Dosen Tamalanrea ke Kampus Merah. Membutuhkan waktu sekitar 10 menit hingga sampai di kampus. Ketika perkuliahan dimulai sepeda dititip di Kantin Bambu…

  • 2012,  ancaman,  ghost fishing,  indonesia,  Opinion,  terumbu karang

    Ghost Fishing di Indonesia, Ancaman Bagi Terumbu Karang

    Sejak permintaan dunia akan sumber protein hewani khususnya ikan meningkat, upaya untuk meningkatkan kemampuan tangkap alat penangkapan ikan terus diupayakan, baik dari sisi teknologi bahan alat penangkapan ikan, metode penangkapan ikan, maupun teknologi alat bantu penangkapan ikannya. Kompetisi yang makin tinggi antar nelayan penangkap ikan mendorong nelayan untuk mengoperasikan alat tangkap yang lebih efektif dan efisien. Untuk memperpanjang masa pengoperasian alat tangkap, bahan alat tangkap yang semula dibuat dari bahan alami dan mudah rusak diganti dengan bahan yang dibuat dari fiber sintetik modern yang bersifat non-biodegradable. Bahan-bahan inilah yang kemudian memicu adanya Ghost fishing. Ghost fishing menjadi hal yang serius saat ini karena besarnya alat tangkap yang digunakan saat ini.…

  • 2012,  gili meno,  gili nanggu,  gili trawangan,  indonesia,  Journey,  lombok,  transportasi

    Lombok, Sebuah Surga Kecil Bagi Pelancong

    Lombok, sebuah surga kecil bagi pelancong karena beberapa hal, yaitu makanannya, pantainya, pulau-pulau yang indah dan moda transportasi yang unik. Mendengar kata Lombok pasti akan teringat cabe (bagi orang Makassar Lombok artinya cabe).. tapi ketika saya datang ke Lombok, saya baru tahu bahwa pikiran saya salah besar. Lombok artinya lurus. Saya juga bingung kenapa bisa dinamakan lurus, karena di google map saya liat garis pantai Lombok berkelok-kelok kok. Hehehe. 😛 Oia, saya naik pesawat dengan tiket murah dari Makassar – Lombok. Dengan maskapai Garuda Indonesia yang sedang meluncurkan sebuah pesawat jenis baru. Tiketnya 500 ribu untuk pergi dan pulang 500 ribu juga.. #alhamdulillah. I’m at Lombok Internasional Airpot. Mirip sama…

  • 2012,  indonesia,  Journey,  spermonde,  sulawesi selatan

    Travelling di Kepulauan Spermonde

    Kepulauan Spermonde masuk dalam bagian Sulawesi Selatan, terdiri dari puluhan gugusan pulau-pulau kecil. Saya menceritakan beberapa pulau yang saya datangi untuk ikut penelitian. Science for the Protection of Indonesian Coastal Marine Ecosystem (SPICE) 2012 Oke, kali ini gue akan menceritakan perjalanan gue selama 10 hari mengelilingi Kepulauan Spermonde, Sulawesi Selatan. Perjalanan ini dimulai ketika gue diajak oleh tante untuk mengikuti perjalanan gratis untuk penelitian. Bekerjasama dengan orang Jerman yang mau melakukan studi tentang kelautan di Spermonde. Semuanya ditanggung, gue tinggal nebeng dan menghasilkan penelitian. Hehehe, jadi itungannya, penelitian akhir gue dibiayai oleh kegiatan ini. 😀 Selama penelitian, gue cuman snorkeling dan mengambil sampel sponges. Semua jenis sponges yang gue temukan…

  • 2012,  ranu pane,  tahta mahameru

    Tahta Mahameru, sebuah cerita dari Ranu Pane

      Membaca buku Tahta Mahameru, seperti membaca sebuah buku diary seorang bernama Faras, Ikhsan dan Mareta. Bukan sebuah diary sembarangan, si penulis menceritakan kehidupan pribadi mereka dengan sangat lugas. Bukan hanya itu, buku ini sangat menyentuh. Menyentuh seseorang yang hidupnya berantakan dan butuh “pertolongan”. Ceritanya memiliki alur maju mundur. Terkadang kita akan dibawa pada kejadian lima tahun lalu, empat tahun lalu, tiga tahun lalu dan kejadian saat ini. tokoh yang menceritakan pun berbeda-beda tergantung si penulis mau menceritakan dari sudut pandang tokoh yang mana. Tapi notabene, cerita menjadi dominan antara pencarian Faras dan pembalasan dendam Ikhsan serta perubahan diri Ikhsan menjadi lebih baik. Raja Ikhsan, seseorang yang hidupnya hancur setelah…

  • 2012,  bumi,  indonesia,  indonesia diantara ketiak investor asing,  investor,  Opinion

    Indonesia diantara Ketiak Investor Asing

    (catatan kesedihan melihat ekonomi Indonesia) Laju pertumbuhan ekonomi cenderung di kisaran 6-6.5 persen lebih rendah dari asumsi 6.8 persen dalam APBN 2013. Ancaman kemiskinan dan pengangguran tetap tinggi, bahkan meningkat (Kompas, 8/11). Pernyataan ini tidak main-main, keadaan ekonomi Indonesia masih memburuk. Mendapat imbas dari kacaunya kondisi perekonomian global. Investasi oleh pihak asing diharapkan menjadi pendorong perekonomian negara ini. Hal inilah yang membuat saya merasa miris. Penguasaan sumber daya atas nama eksplorasi bisa merusak sumber daya alam di Indonesia. Belum lagi para investor asing yang terkesan semena-mena didukung dengan pihak pemerintah daerah. Misalnya saja penambangan pasir besi di Kabupaten Jepara yang menyebabkan abrasi pantai yang sangat berat hingga merugikan nelayan. Belum…

  • 2012,  gubernur,  indonesia,  makassar,  pemilu,  politik,  pulau,  spermonde,  SPICE,  walikota

    Ketika Politik Berada di Pulau

    Politik di Pulau. Ketika saya tinggal di Pulau Lanjukkang, ada kejadian menarik yang patut kita renungkan. Tuan rumah yang kami tinggali memiliki 4 orang cucu, semuanya masih dibawah 10 tahun. Kami tiba malam hari di Pulau Lanjukkang, setelah selesai melakukan penelitian di terumbu karang sekitar pulau Lanjukkang. Malamnya kami ngobrol banyak dengan pemilik rumah yang notabene menjabat sebagai kepala dusun. Pembicaraannya lebih ke arah sosial ekonomi di pulau kecil ini. Saya menyebutnya dusun karena hanya dihuni oleh 13 KK, tak sesuai dengan target para calon walikota. Calon walikota atau Gubernur tak pernah menyambangi pulau yang tak memiliki air bersih. Mereka tak pernah membangun apapun untuk meraup suara warga. Mungkin karena…

  • 2012,  indonesia,  Journey,  pendidikan,  pengabdian,  pulau,  realita,  spermonde,  SPICE

    Kabar Pendidikan di Pulau Kecil

    Selama sembilan hari saya mengeliling Kepulauan Spermonde, Sulawesi Selatan bersama rombongan SPICE 2012, Sabtu – Minggu (19-23/9). Perjalanan yang menyenangkan, bukan sekedar travelling tapi sekaligus penelitian. Membuat saya semakin tertarik untuk menjadi seorang peneliti di bidang Kelautan. Amien ya rabbal alamin.. Selama perjalanan ke pulau-pulau di Kepulauan Spermonde, ada hal yang sangat krusial dan harus diperhatikan oleh semua orang. Ini tentang Pendidikan, sesuatu yang harusnya bisa dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia. Sesuai dengan UUD 1945, bahwa pemerintah Indonesia memiliki amanat untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Hal yang masih belum terealisasi hingga saat ini. Keadaan pendidikan masih sangat miris jika kita menengok kabar pendidikan di pulau-pulau kecil tersebut. Pulau Lanjukkang misalnya. Pulau…

error: Content is protected !!