Di zaman informasi yang serba cepat, sudah tentu kita gak mau ketinggalan informasi. Buat generasi milenial, ketinggalan berita tuh gak banget. Apalagi perputaran isu juga semakin mudah berada di dalam genggaman. Smartphone yang kita pegang bisa menjadi sumber informasi yang kita butuhkan . Namun masalah yang kemudian terjadi adalah tidak terverifikasinya sumber informasi. Karena banyak sekali informasi yang cepat namun terkadang belum terverifikasi. Kan bisa malu kalau menyebarkan informasi, eh ternyata hoax.Jangan sampai paling cepat menyampaikan informasi, eh ternyata kabar bohong. Gak seru banget, kan?Menjawab permasalahan ini ada sebuah aplikasi baca berita yang bisa menjadi solusi para generasi milenial. Namanya IDN App. Yuk, kenalan lebih dekat dengan platform berita ini.

Apa itu IDN App

IDN App merupakan sebuah multi-platform online untuk generasi Milllenials dan Z. Aplikasi ini masuk dalam kategori app baca berita yang bisa diakses 24 jam, 1.440 menit, 86.400 detik perhari. Mantul kan? Jadi setiap detik akan ada berita yang masuk dalam aplikasi ini dan bisa diakses.Persiapan berangkat kerja bisa baca IDN App dulu, ketika di perjalanan juga bisa baca, atau ketika istirahat siang sambil makan bisa sambil update informasi terbaru tentang topik yang kita suka. Saya dikenalkan oleh seorang teman bernama Rivandi tentang program menulis di IDN App. Setelah itu, saya pun mulai aktif menggunakan aplikasi di dalam handphone.

Review Singkat IDN App

Setelah menggunakan selama beberapa bulan, ada beberapa hal yang membuat saya suka dengan aplikasi ini. Dengan membawa tagline “the voice of Millennials and Gen Z”, aplikasi ini punya banyak hal yang menarik dan berbeda dari aplikasi baca berita lain.Nah, apa sih yang saya suka dari IDN App ini?

Memilih Topik

Yang paling saya suka dari aplikasi ini adalah menyortir berita sesuai dengan yang kita inginkan. Di awal pendaftaran, saya memang tertarik dengan berita tentang travelling, News Indonesia (Berita Indonesia), dan News World. Karena sebagai generasi milenial, harus banget selalu update tentang kabar di dunia.Pilihannya sangat beragam, mulai dari Hype Humor, Hype Viral, Science Experiment, Hype Entertainment, Sport Arena, Life Woman, Life Family, Food Recipe dan topik lainnya. Banyak bangettt kan?Jadi kita gak akan kehabisan bahan cerita sama teman-teman. Gak mau kan jadi generasi milenial yang kudet sama informasi?

Tulisan Terverifikasi

IDN App selalu melakukan verifikasi pada tulisan yang masuk ke dalam portal berita. Ketika seorang penulis memasukkan tulisan di dalam aplikasi, ada tim IDN App yang melakukan sortir berita. Sehingga berita yang masuk bisa diadu keabsahannya. Kan gak asik udah asik-asik cerita sama teman, eh ternyata kabar bohong yang kita ceritakan.Dari yang saya perhatikan selama menjadi pembaca setia IDN, ada tiga tingkatan penulis di dalam aplikasi ini, yaitu member, writer dan verified writer. Selama ini saya kebetulan selalu membaca tulisan yang ditulis oleh verified writer. Karena yang selalu muncul di aplikasi itu verified writer dan bagus-bagus tulisannya. 🙂

Tak ada iklan yang menggangu mata

Salah satu keunggulan portal berita ini adalah tidak adanya iklan yang mengganggu mata. Sesuai dengan tag line “Lebih Nyaman Baca Tanpa Iklan”.

Sering banget kan ketika lagi asik-asiknya ngescroll berita, eh muncul iklan. Pasti bete banget. Nah, di aplikasi ini kita tidak akan menemukan gangguan iklan. Jadi betah banget scroll berita disini lama-lama.

Artikel yang Berpoint

Selain itu artikel di dalam IDN App ini gak bertele-tele. Pernah gak sih ketemu artikel yang keliatannya panjang eh ternyata informasinya itu-itu lagi. Kan bikin kesel. Nah, di IDN App kita gak akan mengalami hal itu. Karena artikel di dalam IDN App dibuat dalam point-point sehingga memudahkan pembaca mengambil intisari dari tulisan tersebut.Buat generasi milenial dan Z yang memiliki manajemen waktu ketat, IDN App ini jadi penyelamat. Cukup baca intisari berita, kita akan dapat jawaban. Asik kan?

Night Mode

Buat yang betah-betah berlama-lama di layar handphone, IDN App menyediakan layar dalam mode night. Sehingga mata gak sakit kalau mantengin layar hp. Kalau udah mau tidur tapi penasaran dengan berita terbaru, IDN App seru juga dibaca ketika malam hari.

Punya Kuis yang Seru

Di dalam aplikasi ini, kita juga bisa menemukan quiz yang seru-seru. Mulai dari kuis tes mata, kuis tentang golongan darah, kuis tentang musim yang ada di dunia, dan lain sebagainya. Jadi kalau bosen baca artikel, bisa juga kabur ke sesi kuis untuk menyegarkan pikiran.

Tampilan yang Ramah di Mata

Tampilannya juga ramah di mata. Karena tampilan app baca berita yang menggunakan navigasi scroll sehingga membuat pengguna sangat nyaman berlama-lama untuk menggali informasi di dalamnya. Warna putih dan merah mendominasi tampilan aplikasi saat Day Mode. Tapi saya paling suka dengan mode Night kalau membacanya di malam hari. Kita bisa menggantinya dengan mudah.

Bisa Menghasilkan Uang

Oiya, aplikasi IDN ini juga menerima penulis yang ingin menghasilkan uang dari tulisan. Tiap bulannya, IDN menantang penulis untuk menyelesaikan target tulisan yang diganjar hadiah jutaan. Caranya cukup mudah, tinggal daftar sebagai Community Writer. Setiap artikel yang terbit dan dibaca oleh user, penulis akan diganjar dengan poin. Nantinya poin bisa diredeem melalui aplikasi IDN App untuk ditukar dengan uang. Asik kan? Selain bisa menambah ilmu, disini juga bisa menambah cuan. 🙂

Penutup

Itulah kesan selama menggunakan IDN App di HP, saya memberikan rating 5/5 di dalam PlayStore.

Walaupun saya belum jadi penulis tetap di IDN App, tapi saya jadi pembaca setia tulisan-tulisan di dalamnya. 🙂

Sudahkah kamu mendownload IDN App di HP mu?

ditulis di Makassar15:28 WITA Senin, 7 Desember 2020sambil dengar lagu OST The World of The Married

IDN App : Sumber Informasi Milenial

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Quis ipsum suspendisse vel facilisis.

One Response

  1. Aku dah lama download app idn ,karna menurut ku informasi nya bagus” dan jadi tidak ketinggalan berita

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Categories

    Trending posts

    No posts found

    Subscribe

    Lorem ipsum dolor amet, consecte- tur adipiscing elit, sed tempor.